
Plot Campaign
Pemain akan memainkan Logan Walker, seorang anggota Angkatan Darat Amerika Serikat, protagonisdan karakter utama dalam sebagian besar permainan. Logan dan kakaknya, David 'Hesh' Walker tinggal bersama ayahnya, Elias Walker di San Diego, California. Dalam game ini,Antagonisnya antara lain Kapten Gabriel T. Rorke (Kevin Gage), mantan anggota dan pemimpin Ghosts, Victor H. Ramos (Steve Wilcrox), Kepala Divisi Iptek Federasi dan Jenderal Diego Almagro, pemimpin pertama Federasi. Oh ya ane lupa, Ghosts, Yang merupakan nama seri permainan ini adalah Unit spesial Amerika Serikat bernama Task force Stalker atau yang biasa disebut Ghosts. Sejarahnya Dimulai ketika Operation: Sand Viper dalam
perang Tel Aviv, dimana 60 orang dari Tier 1 melawan 500 tentara musuh dalam usaha melindungi
sebuah rumah sakit. Jumlah mereka turun menjadi 15 orang saja dalam 3 hari, menyadari bahwa tidak
ada harapan selamat, satu orang ditugaskan mengungsikan seluruh warga sipil di rumah sakit sementara
14 lainnya tinggal. Malamnya, mereka bersembunyi dibawah timbunan mayat ke45
rekan mereka dan membuat mereka tersembunyi. Ketika musuh datang diatas mereka, mereka menyerbu memakai senjata, pisau, dan bahkan dengan tangan kosong. Akhirnya, seorang musuh selamat, tetapi trauma, ketika
diselamatkan, ia menyebut ke-14 tentara tersebut tidak terkalahkan dan mempunyai kemampuan
supranatural. Ia memanggil mereka 'Ghosts'. Dalam permainan ada bermacam macam misi yang saling berkaitan, dalam misi - misi tersebut, pemain akan menggunakan bermacam - macam tokoh pula, seperti logan, hesh, walker, Baker, Sersan Thompson, badger 2, dll. Di Akhir permainan, Logan dan Hesh akan melawan salah satu tokoh antagonis yang bernama Rorke yang sebelumnya menangkap mereka. Setelah mengalami pertempuran yang sengit, akhirnya Rorke dikalahkan dengan tembakan di dada bersama hesh, walaupun demikian, Logan berhasil menyelamatkan Hesh dan mengatakan kepada Merrick yang mengirimkan tim penyalamat bahwa misi berhasil dan membuat kemenangan berada di tangan amerika serikat. Tetapi, setelah beberapa saat, Logan mendengar sesuatu, menoleh dan diinjak oleh Rorke yang selamat dan hanya tertembak di perut. Rorke memastikan bahwa ia dan Logan akan memburu Ghosts bersama (mengubah Logan menjadi seperti Rorke), dan ia menarik Logan, meskipun Hesh berteriak. Dalam adegan setelah kredit, Logan terbangun dalam sebuah lubang, kemungkinan lubang yang sama untuk menahan Rorke.
Mode Extinction
Dalam seri permainan ini, ada mode baru yakni Extinction. Dalam mode ini, pemain akan melawansejenis alien bernama Cryptids yang sudah ada sebelum dinosaurus muncul. Pemain bisa memainkannya
sendiri, atau membentuk grup maksimal 4 orang, pemain juga bisa mengkostumisasi (mengubah) penampilan seperti pada multiplayer. Jika salah satu pemain Kehabisan HP, pemain lain harus menyembuhkannya sebelum
meninggal. Pemain bisa mendapatkan uang dengan membunuh Cryptids dan menyelesaikan tantangan. Para pemain akan mendapatkan mode ini pada peta Point Of Contact, dalam peta ini pemain harus menghancurkan
14 sarang Cryptids dengan mesin bor. Pemain harus melindungi mesin bor dari serangan Cryptids, dan
serangan semakin sulit setiap salah satu sarang dihancurkan. Ketika sarang ke14 sudah dihancurkan, pemain kemudian mengaktifkan bom nuklir dan berlari menuju tempat ekstrasi sambil melawan Cryptids yang tiba-tiba bermunculan secara massal.
Tanggapan Pemain
Saya sudah pernah memainkan game ini di game centre dekat rumah saya, Saya sendiri memainkan game ini dikarenakan pada saat itu spec PC tidak memungkinkan untuk bermain game ini. walaupun harus membayar, saya sangat bersemangat ketika pergi ke game centre untuk bermain game ini, Yang Menarik dari game ini adalah plot campaignnya yang sangat menegangkan dan menarik. Selain itu mode Extinctionnya juga banyak disukai karena selain seru, mode ini juga dapat dimainkan secara multiplayer.System Requitretments
CPU: | Intel Core 2 Duo E8200 2.66 GHZ / AMD Phenom X3 8750 2.4 GHZ or better |
---|
CPU Speed: | Info |
---|
RAM: | 6 GB |
---|
OS: | Windows 7 64-Bit / Windows 8 64-Bit |
---|
Video Card: | NVIDIA GeForce GTS 450 / ATI Radeon HD 5870 or better |
---|
Sound Card: | Yes |
---|
Free Disk Space: | 40 GB |
---|
Preview
Tidak ada komentar:
Posting Komentar